Pages

Senin, 14 Juli 2014

Nulis itu ya dipraktekin...

Hari ini untuk kesekian kalinya gue pamer *blog* sama temen gue, haha.
terdengar memalukan, tapi gue PD aja atau emang gue yang gak punya malu, entahlah..

gue pamer blog sama orang yang menurut gue bawel, kritis dan punya banyak referensi dalam ilmu tulis menulis.
Hasilnya resmi, tulisan gue dibilang kaya tulisan anak SMA dan mengarah ke 4L@Y.
Okelah,, biar paham kenapa dia bilang kaya gitu gue mau memperkenalkan diri dulu.
Nama gue Andri Setiawan, umur gue saat nulis ini adalah 21 tahun 3 Bulan 1 Hari. gue adalah mahasiswa keguruan semester akhir, gue juga ngajar disalah satu Sekolah Dasar di daerah Cilangkap-Depok.
*silahkan kalian nilai sendiri kenapa temen gue berbicara demikian. hahaha..

Dia si bilangnya baek-baek aja, gak menjatuhkan juga gak menghina, justru lebih mengarah ke membangun.

tapi entah kenapa, kalimat yang disampaikan dan akhirnya gue cerna justru malah seperti ini.
"tulisan lu itu seharusnya ada nilainya, gak sekedar informasi aja." dan hasilnya "Tulisan gue gak bernilai" hahaha..
tapi gue yakin bukan itu maksud dia, dia cuma ngingetin gue, "sekali-kali lu nulis yang lebih keren dong, jangan sekedar pengalaman pribadi lu aja. Bukanya lu gak bisa, tapi lu belum berani mulai.."

emang si setelah gue pikir-pikir pernyataan dia ada benernya juga, selama ini gue hanya bermain di zona aman gue. gue cuma nulis pengalaman-pengalaman gue aja (ya walaupun tulisan gua gak banyak-banyak banget). Padahal yang gue rasain saat ini, begitu banyak hal yang menurut gue perlu dikritisi, begitu banyak hal yang perlu diberikan motivasi dan begitu banyak orang yang perlu diberikan informasi.
kalo kata dia "NULIS ITU YA DIPRAKTEKIN" sedikit ngutip judul buku dari salah satu penulis yang gua lupa namanya. hhehe.

Sebenernya dengan kita NEKATin untuk nulis, kita jadi tahu apa yang salah dari tulisan kita, apa yang perlu diperbaiki, sekaligus latihan biar tulisannya jadi lebih baik dan enak untuk dibaca..

Dan menurut salah satu guru yang ada ditempat ngajar gue, nulis itu dimulai dari menulis pengalaman pribadi kita dulu..
dan kayanya gue lagi dalam tahap itu deh.. ya mudah-mudahan aja tahap menulis gue segera menaik, hahaha..

LKBB SMAN 1 Tahurhalang

(postingan yang udah lama belum dipublish dan belum kelar)

LKBB SMAN 1 Tajurhalang 2014,
ini adalah lomba pertama kami (Paskibra SMKN 1 Depok) untuk tahun ajaran ini.
terlalu lama memang kami vakum dari dunia perlombaan baris-berbaris, ya karena lomba terakhir kami sebelumnya adalah LKBB SMAN 3 Depok April 2013, yang hasilnya ..... *begitulah, haha.

lomba ini memang baru akan dilaksanakan pada tanggal 24-25 Mei 2014, tapi kemarin 27 April 2014 baru aja dilaksanakan Technical Meeting.

Entah gue yang kurang gaul atau lomba ini yang sedikit beda, selama gue ikut lomba baris-berbaris ini pertama kalinya TM dilaksanakan 1bulan sebelum hari pelaksanaan.
menurut gue itu terlalu lama, dan hasilnya kami (gue dan junior gue) kerepotan untuk mengurus administrasi lomba. begitu banyak hal yang belum kami siapkan.

kami daftar ditanggal 26 April 2014 atau 1 hari sebelum technical meeting . Kami daftar dengan yakin kalau kami adalah peserta terakhir yang daftar. *oke fix* SMAN 1 Tajurhalang dengan rumah gue itu jaraknya lumayan jauh, perjalanan sekitar 1,5 jam dengan rintangan jalan yang lumayan rus*k. ditambah lagi sebelum itu gue abis mabit di SD Tempat gue ngajar dan gue cuma tidur 2 jam.
Lumayan melelahkan memang, tapi menurut gue ini adalah hari terakhir pendaftaran. Jadi dengan sangat terpaksa gue harus bela-belain untuk daftar.



Banten, Pantai dan Jalannya

Akhir bulan mei lalu gua baru aja jalan-jalan ke pantai carita dan karang bolong didaerah banten. Ini bukan pengalaman gua pergi ke dua pantai itu, tapi tetep aja semangat, namanya juga jalan-jalan. haha.

Gua lupa berapa jam perjalanan gua dari depok ke pantai carita, tapi yang gua inget itu gak terlalu lama..
Sebenernya gak ada yang istimewa dari perjalanan itu, pemandangannya juga gak indah-indah banget. Tapi dari perjalanan itu gua jadi keinget sama yang namanya Ratu Atut, ya.. Ratu Atut, gubernur Banten yang katanya terlibat kasus korupsi.

Gimana nggak kepikiran, Banten itu deket banget sama ibu kota Negara, tapi infrastrukuturnya itu lho... kayanya ketinggalan jauh banget, banyak jalan yang rusak, terus wilayahnya juga gak bersih-bersih banget. Bingung si ngasih gambarannya kaya gimana, tapi untuk wilayah yang deket dengan ibu kota negara itu kurang pas aja..

Padahal pantai-pantai di Banten itu indah banget menurut gua.. mau bukti, ni...



Ini di Banten lho...


ini juga Banten lho,.

Indah kan,, kalo banget atau nggak itu relatif deh ya.. haha..

Disini si gua cuma mau ngingetin, betapa banyaknya tempat yang indah di sekitar kita, cuma pengelolaannya aja yang kurang tepat, coba deh masing-masing provinsi fokus promo pariwisatanya masing-masing ke luar negri, yakin deh banyak yang bakalan dateng. Untungnya ya banyak, yang pasti si ningkatin penghasilan warga sekitar, tapi itu juga kalo warga sekitarnya dilibatin dalam kegiatan tersebut.
Tapi kalo pariwisatanya cuma nguntungin sebelah pihak aja, mendingan biarin ajalah kaya gini, haha *pasrah*.

Tapi gua yakin ko, warga sekitar juga mau diajak bekerjasama asalkan komunikasinya jelas dan benar-benar menguntungkan mereka (untung bukan hanya dari materi ya).

tapi selain fokus promo infrastruktur juga harus diperhatiin. Kalian semua pasti tahulah.. betapa banyaknya tempat indah yang ada di Inonesia dan betapa sulit dan lamanya juga akses jalan menuju ke wisata tersebut..

Selasa, 06 Mei 2014

Yogyakarta (Menurut Gue)

Rabu, 30 April 2014 kemarin gua resmi berangkat ke jogja, dan itu adalah pengalaman pertama gua pergi ke provinsi lain selain (jawa barat, banten dan DKI Jakarta) terdengar kuper memang tapi inilah gua. hahaha.

oke, gua gak akan bahas perjalanan gua ke jogja disini. Gua cuma mau berpendapat tentang yogyakarta.

seperti yang gua bilang tadi yogyakarta merupakan provinsi ke 4 yang pernah gua datangin selama 21 tahun gua hidup. Saat gua disana banyak hal yang membuat gua kagum. Bukan kagum karena bangunannya yang mewah, bukan juga kagum karena fasilitas disana yang modern tapi hal pertama yang paling membuat gua kagum adalah budaya mereka yang TERTIB. Iya TERTIB, gimana nggak sepanjang perjalanan gua muter-muter di jogja gua cuma 4 kali ngeliat orang yang nerobos lampu merah. Biasa aja si emang, tapi buat gua yang sering lewat dijalanan depok dan jakarta yang "keras" itu adalah hal yang mengagumkan.
Jadi begini ceritanya, setiap gua jalan dan menemukan lampu merah semua orang yang ada dilampu  merah menunggu dengan sabar dibelakang zebra cross. Walaupun jalan dalam keadaan sepi, tapi mereka dengan sabar menunggu lampu merah berubah menjadi hijau dan disitu gak ada polisi. Kasarnya walaupun mereka nerobos lampu merah pada saat itu mereka gak akan ketabrak dan diomelin orang kok, ya secara jalan aja dalam kondisi sepi.
Coba kalo di depok atau jakarta, jangankan jalan sepi jalan rame aja lampu merahnya diterobos.

*sayangnya gua gak sempet mengabadikan betapa tertibnya lalu lintas disana.

Senin, 27 Januari 2014

Cara Download Camera 360 pada samsung galaxy star s5282

Mungkin bagi sebagian orang terlihat aneh judul artikel saya ini, "mau download camera 360 aja butuh petunjuk, itu kan mudah tinggal ke google play cari camera 360 lalu pasang". Iyaa, itu memang mudah untuk beberapa android, tapi tidak untuk galaxy star. Walaupun sudah didukung dengan android versi jelly been dan sudah bisa BBM, tetapi si imut ini tidak mendukung beberapa aplikasi seperti camera 360, instagram dan path.

Mengenaskan memang, serasa android yang telah terpasang di galaxy star ini tak berguna.
Tetapi sekarang anda tidak perlu khawatir, setelah saya berusaha mencari bagaimana cara mendownload camera 360 akhirnya saya menemukan caranya.
Berikut adalah beberapa langkahnya.
  1. Download 4shared pada Google Play.
  2. Setelah 4shared terpasang, cari camera 360 menggunakan menu pencarian pada 4shared.
  3. Setelah selesai, akan muncul beberapa pilihan camera 360, pilih yang ukurannya 21 MB.
  4. Lalu download, tunggu beberapa saat.
  5. Setelah selesai terdownload, file akan masuk di storage/sdcard0/download
  6. Klik camera 360, lalu pilih penginstal paket.
  7. Tunggu beberapa saat dan camera 360 terpasang pada galaxy star anda.

Saya belum mencoba untuk instagram dan path, tapi kemungkinan bisa. Namun setelah ketiganya terpasang dan ditambah BBM + WA, sepertinya anda perlu bersabar menggunakan si imut ini.

Minggu, 29 Desember 2013

Tugas Bimbingan dan Perkembangan Peserta didik

1. Fungsi Otak
Secara sederhana dapat dikatakan bahwa bagian otak sebelah kiuntut dari mempunyai kemampuan untuk mengontrol, mengendalikan dan menerima sensasi-sensasi terhadap tubuh sebelah kanan. Sedangkan otak sebelah kanan mempunyai kemampuan untuk mengontrol, mengendalikan dan menerima sensasi-sensasi terhadap tubuh sebelah kiri.

Otak sebelah kiri diperuntukkan bagi kemampuan aspek-aspek akademik dalam bidang bahasa, matematika, pemikiran logis, runtut dan analistis. Otak sebelah kanan berhubungan dengan aktivitas-aktivitas kreatif, yang menggunakan irama, musik, kesan visual, warna dan gambar.



2. Tugas Guru dalam membentuk kepribadian siswa.
  • Guru sebagai pendidik
    • penerus sistem nilai kepada siswa
    • menyelenggarakan proses pendidikan yang dapat dipertanggung jawabkan, secara formal dan moral.
  • Guru sebagai pengajar
    • perencana, mempersiapkan apa yang akan dilakukan dalam KBM.
    • pelaksana, menciptakan situasi, memimpin, KBM sesuai rencana.
    • penilai, mengumpulkan, menganalisis, mempertimbangkan tingkat keberhasilan KBM berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan.
  • Guru sebagai pembimbing
    • mengidentifikasikan siswa yg diduga mengalami kesulitan dalam belajar.
    • melakukan diagnosa berdasarkan data, untuk memperkirakan inti kesulitan yang dialami siswa.
    • melaksanakan pragnosa, yaitu melaksanakan bantuan-bantuan yg mungkin dapat diberikan atas dasar diagnosa tadi.
    • memberikan bantuan penyembuhannya.
    • memberikan remedial teaching.


3. Perkembangan Kognitif
  1. tahap sensori motorik (0-24 bulan)
    • ditandai oleh adanya interaksi antara anak dengan lingkungan melalui berbagai alat indra dan gerakan. didasarkan pada pengalaman langsung dengan panca indra.
  2. tahap praoperasional (2-7 tahun)
    • berkembangnya fungsi permainan simbolis, penguasaan bahasa yang sistematis, kemampuan mengkategorisasikan. adanya aktivitas-aktivitas internal berpikir yang masih sangat egosentris.
  3. tahap operasional konkrit (7-11 tahun)
    • proses berpikir yang masih tergantung pada hal-hal yang konkrit. anak mulai mampu menggunakan logika yang dikaitkan dg hal-hal yg bersifat konkrit. cara berpikir egosentris sudah mulai berkurang.
  4. tahap operasi formal (11 tahun keatas)
    • kemampuan berpikir abstrak, memberikan penalaran yang kompleks, berpikir secara teoritis, menganalisis masalah, mampu membuat pendapat-pendapat dan mencari hubungannya.


4. implikasi proses penyesuaian diri positif terhadap penyelenggaraan pendidikan.
  • kegiatan pendidikan baik yang dilakukan dirumah, disekolah maupun dilingkungan masyarakat mempunyai fungsi yang sama pentingnya dalam membawa peserta didik mencapai tingkat penyesuaian diri yang positif.
  • Implikasi penyesuaian diri remaja terhadap penyelenggaraan pendidikan dapat berupa hal-hal sebagai berikut :
    • kaitannya dg kurikulum pendidikan, penyusunan kurikulum yang lebih disesuaikan dengan karakteristik remaja dg pendekatan pembelajaran yg bersifat eksploratif.
    • kaitannya dg manajemen/administrasi, penyediaan srana prasarana pendidikan yang akan mampu memenuhi berbagai kebutuhan siswa disekolah dan perlunya penentuan peraturan sekolah yang mampu menyerap aspirasi siswa serta personil guru yang mampu memenuhi kebutuhan rasa aman siswa dalam melangsungkan proses belajar mengajar melalui berbagai penerapan yang dapat menumbuhkan minat belajar.
    • kaitannya dg layanan bimbingan, seperti perlunya need assesment yang dijadikan sebagai dasar penyusunan program layanan bimbingan dan penerapan bimbingan yang dapat membantu memberi bekal pemahaman tentang konsep penyesuaian diri baik secara teoritis maupun empiris.


5. Implikasi kebutuhan terhadap penyelenggaraan pendidikan.

  • kebutuhan pada setiap individu untuk dapat mengembangkan diri dapat dilakukan dan dapat terpuaskan dengan cara belajar, sehingga kebutuhan-kebutuhan tsb mempunyai implikasi terhadap penyelenggaraan pendidikan. Dengan penyelenggaraan pendidikan yang baik, maka kebutuhan-kebutuhan peserta didik akan dapat terpenuhi.
  • penyelenggaraan pendidikan yang baik harus sesuai dengan kebutuhan siswa yang dapat diprediksikan atau diperkirakan sesuai dengan umur kronologis siswa.
  • faktor-faktor umum yang perlu diperhatikan didalam penyelenggaraan pendidikan
    • hakekat anak, anak adalah seseorang yg berada pada masa pertumbuhan dan perkembangan tertentu yang mempunyai potensi untuk menjadi dewasa.
    • kebutuhan pokok anak, kebutuhan setiap anak tidak selalu sama sesuai dengan umur dan tingkat pertumbuhan serta perkembangannya. Apabila kebutuhan tersebut tidak terpenuhi, maka akan menimbulkan suatu masalah tertentu.
    • langkah-langkah perkembangan, perkembangan sangat dipengaruhi oleh lingkungan yang mempunyai peranan besar dalam membentuk kepribadian anak, masa perkembangan anak penting untuk diketahui karena memberian kepada anak-anak masalah-masalah khusus dan pengalaman-pengalaman tertentu dalam kesiapan anak untuk memiliki keterampilan dan penguasaan yang berguna bagi masa perkembangan berikutnya.

Rabu, 25 Desember 2013

Cara Alami Mengatasi Jerawat


jerawat merupakan hal kecil yang sangat berpengaruh, banyak orang melakukan banyak perawatan dari yang biasa sampai luar biasa (baca : mahal). jerawat itu sendiri bisa disebabkan oleh beberapa hal, seperti

  1. keturunan 
  2. gaya hidup 
  3. lingkungan 
  4. kebetulan 


disini saya akan menjelaskan beberapa cara mengatasi jerawat secara alami,

  • Air Teh Basi 
Menurut saya cara ini merupakan salah satu cara yang paling ampuh dan simple untuk mengatasi jerawat. cara penggunaanya, buat air teh tawar pada pagi hari (usahakan teh tubruk). masukkan kebotol lalu diamkan, pada waktu malam hari letakkan botol air teh tersebut diluar rumah. diamkan lalu ambil pada besok pagi, setelah bangun tidur sebelum melakukan aktifitas apapun langsung membasuh wajah dengan air teh tsb. lakukan setiap hari, 

  • Tomat 
hanya perlu memotong/menghaluskan tomat lalu membuat masker wajah. lakukan pada malam hari disaat kita beristirahat.
 
  • Madu 
Ini juga merupakan cara paling ampuh dan simple, madu yang digunakan disini adalah madu asli, lebih baik lagi kalau madu khusus untuk mengatasi jerawat (namanya madu POLLEN). biasanya banyak dijual ditoko madu. kalau menggunakan madu yang aspal, siapkan wajah untuk dihinggapi semut. Cara menggunakannya, ambil madu secukupnya, panaskan, lalu gunakan sebagai masker wajah. Diamkan minimal 10 menit, lalu basuh menggunakan air hangat. Selain mengatasi jerawat madu ini juga dapat mempercerah kulit wajah dan dapat digunakan setiap hari. 

  • Jeruk Nipis 
Jeruk Nipis ini digunakan untuk jerawat-jerawat yang besar (batu), karena jeruk nipis ini memberi efek perih dan hangat. Gunakan sebagai masker (setelah dipotong-potong atau dihaluskan), namun tidak sesimple madu, karena jeruk nipis mengandung cairan yang tidak kental. Jadi pada saat menggunakan masker jeruk nipis, jeruk nipis tersebut akan berceceran kemana-mana. 

  • Air Kencing Sendiri 
Ini yang paling ekstrim, namun saya tidak berani menjaminnya. banyak orang dulu bilang, untuk mengatasi jerawat menggunakan air kencing sendiri. Atas dasar apa mereka mengatakan seperti itu sayapun kurang mengetahui. Air kencing yang dimaksud disini adalah, air kencing basi yaitu tepat pada saat kita bangun tidur buang air kecil, air inilah yang dioleskan kewajah. Usahakan benar-benar asli baru bangun tidur.


itulah beberapa tips alami menurut admin, mudah-mudahan berguna bagi pembaca.